Jumat, 01 April 2011

Pep Guardiola Segera Tinggalkan Barcelona

Pep Guardiola
Guardiola merasa waktunya di bangku cadangan Barcelona hampir berakhir.

Pep Guardiola memberikan tanda-tanda akan meninggalkan Barcelona pada akhir musim depan karena yakin ada kejenuhan di timnya.

Mantan gelandang Barca itu sukses mengambil alih kursi Frank Rikjaard pada 2008 dengan memberikan antara lain gelar Primera Liga Spanyol pada dua musim terakhir, dan Liga Champions pada 2009, serta baru saja memperpanjang kontrak hingga Juni 2012 pada Februari lalu.

Komentar Guardiola itu diberikan dalam wawancara dengan stasiun televisi Italia Rai, yang memastikan kebenaran wawancara itu.

"Saya rasa waktu saya di Barcelona segera berakhir. Saya bahagia di sini, tetapi jika anda berada di klub seperti ini, mustahil untuk bertahan dalam jangka panjang," pikir Guardiola.

Pep menambahkan, "Tahun depan akan menjadi tahun keempat saya sebagai pelatih Barca. Klub seperti ini harus punya keberanian tinggi untuk mempertahankan seorang pelatih selama ini, karena para pemain jenuh dengan pelatihnya dan juga sebaliknya."

Guardiola memang dikenal hanya ingin memperpanjang kontrak untuk satu tahun, dan presiden Inter Massimo Moratti telah lama mengagumi Guardiola, sementara banyak juga yang mengaitkan Guardiola sebagai pengganti Sir Alex Ferguson setelah bos Manchester United itu pensiun.

Sumber : goal.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates