Rabu, 13 April 2011

10 Juta Siswa Bakal Ikuti UN 2011

Ilustrasi
Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas) merilis, jumlah peserta ujian nasional (UN) periode 2010/2011 mencapai 10.409.562 siswa, Rabu (13/4/2011). Lebih dari 10 juta siswa ini berasal dari seluruh jenjang pendidikan, baik dasar maupun menengah. 

Adapun, rinciannya sebagai berikut :
1. Jenjang SMA/MA, SMK dan SMALB sebanyak 2.442.599 siswa, yang berasal dari 25.656 sekolah.
2. Jenjang SMP/MTs dan SMPLB sebanyak 3.716.596 siswa, yang berasal dari 47.369 sekolah.
3. Tingkat SD/MI dan SDLB dari 161.317 sekolah dasar di seluruh Indonesia, tercatat 4.249.367 siswanya menjadi peserta UN. 

Kepala Bagian Penelitian dan Pengembangan Kemdiknas Mansyur Ramli mengatakan, jumlah tersebut berdasarkan catatan Kemdiknas sampai dengan Selasa (12/4/2011). Jumlah ini masih dimungkinkan berubah. Mansyur berharap, dukungan dari seluruh lapiran masyarakat untuk mengawal pelaksanaan UN tahun ini.

"Kita berharap seluruh masyarakat secara bersama-sama mengawal pelaksanaan UN," ujar Mansyur dalam jumpa pers, hari ini. 

Mansyur menambahkan, kunci sukses pelaksanaan UN bukan hanya menjadi pekerjaan pemerintah, tetapi merupakan tugas bersama. 

Sumber : edukasi.kompas.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates